Rabu, 05 November 2014

Membersihkan Lingkungan


Kring…kring…kring..Suara alaramku berbunyi, membuatku terbangun dari tidur indahku. Secepatnya aku mandi dan berpakaian. Hari ini adalah hari libur sekolah, aku meluangkan waktu  dengan berjalan-jalan di taman bersama sahaba-sahabatku.

“Movi!!” teriak sahabat-sahabatku. Dengan cepat aku keluar rumah dan sebelumnya berpamitan dulu dengan orang tua.Saat  di luar rumah aku  melihat Army, Mino, dan Dara telah menungguku di depan rumah dengan mengendarai sepeda,karena jarak dari rumah ke taman cukup jauh.
Aku pun mengambil sepedaku yang berada  di garasi. Kami pun pergi ke taman dengan ceria.
Dalam perjalanan,Salah satu dari teman kami yaitu, Mino berhenti dan berkata”Eh teman-teman coba liat(sambil menunjuk selokan yang berada di seberanng jalan raya yang penuh dengan sampah) Aku pun bertanya “iya,Kenapa ?’’ Mino pun menjawabanyaanku  “masa kita biarkan saja selokan itu penuh dengan sampah seharusnya kan di bersikan,supaya tidak tersumbat dan tidak terjadi bencana banjir”
“terus kita jadi ga ke taman”Kata Dara(sambil bermuka cemberut)
“masalah ke taman itu sih gampang,besok kan bisa”jawab Mino
“Iya benar tu dari pada ketaman tidak ada manfaatnya lebih baik kita membersihkan selokan itu yang bermanfaat buat diri kita sendiri selain dapat mencegah terjadinya banjir juga dapat memusnahkan sumber wabah penyakit ’’kataku
Kami pun pulang  ke rumah masing-masing  mengambil peralatan kebersihan  yang akan kami gunakan untuk membersihkan selokan yang tadi kami lihat. Singkat cerita waktu kami sedang asik memberisihkan selokan tidak sengaja Army menyenggol pantat Mino dan diapun terpeleset dan jatuh ke dalam air yang penuh sampah sampai-sampai semua bajunya basah untung saja selokan itu tidak terlalu dalam airnya,jika dalam entah apa yang akan terjadi pada Mino
 “kasihan tu Mino tolongin donk Army”kataku dan Dara                                                                                                                                             
Army pun  menolong Mino . Karena baju Mino basah dan bau selokan,Mino pun marah dan  berkelahi dengan Army,aku dan Dara mencoba untuk melerainya.Akhirnyaberhasil juga  mereka pun saling bermaafan dan melanjutkan membersihkan selokan.
 “Akhirnya selesai juga”kata Dara
“Eh kita pulang yo,sudah jam 05.00 sore nih nanti orang tua kita nyariin lagi”kata Army
Kami pun pulang kerumah masing-masing dengan perasaan gembira walaupun tadi ada satu masalah yang kurang berkenan di hati.

0 komentar:

Posting Komentar